Bronson Wings merupakan penyedia makanan yang menu utamanya adalah sayap ayam dengan varian pilihan bumbu.
Bronson Wings telah berkolaborasi dengan banyak influencers yang membuat mereka sukses dalam hal promosi produk melalui konten-konten menarik.
Moon Chicken by Hangry merupakan resto dengan menu favorit yaitu ayam goreng.
konten-konten yang disuguhkan terbilang sangat unik, mereka memiliki tema galaksi sesuai nama brand yaitu Moon Chicken.
Untuk menjalankan sebuah iklan/kampanye agar mendapatkan hasil yang sesuai dengan objektif, maka sebelumnya brand harus membuat suatu konten yang powerful.
Setidaknya brand harus menganalisis pesaingnya sebagai referensi kontennya dengan membedah beberapa poin berikut: Strategi Konten; Media apa yang digunakan; Siapa target audiensnya; dan Bagaimana digital marketing trifecta-nya.
Dalam kasus ini dibahas 2 brand olahan ayam goreng yaitu Moon Chicken (MC) dan Bronson Wings (BW).
Content Strategy
Konten-konten yang disajikan Bronson Wings lebih menonjolkan varian produk olahan ayam mereka. Selain itu, mereka juga sering mem-posting video sesuai kejadian yang terjadi saat ini (follow the trend) dan ada juga video-video yang memparodikan suatu film dengan menyisipkan kata ‘wings‘ di dalamnya.
Sedangkan konten-konten yang diberikan oleh Moon Chicken jauh lebih variatif dan menarik karena sesuai dengan tema brand yaitu luar angkasa. Konten-kontennya juga sangat colorful sehingga cukup eye catching.
Media
Bronson Wings dan Moon Chicken sama-sama menggunakan media Instagram dan Facebook Fanpage sebagai sarana mengunggah konten dan promosi produk. Namun sepertinya, khusus Facebook Fanpage, mereka sama-sama kurang mengoptimalkan media tersebut yang dibuktikan dari review yang kurang baik.
Bronson Wings juga menggunakan media TikTok untuk mengunggah video-video menarik mereka. Sama halnya Facebook Fanpage, tampaknya mereka kurang mengoptimalkan sarana TikTok ini dengan baik.
Lain halnya Moon Chicken, selain menggunakan media Instagram dan Facebook Fanpage, mereka memiliki website dengan tampilan yang sangat unik dan menarik perhatian dengan tema luar angkasanya.
Audience Target
Baik Bronson Wings mau pun Moon Chicken, target pasar mereka adalah orang yang suka makanan berbahan dasar ayam. Namun yang menjadi pembeda adalah Bronson Wings hanya menyediakan olahan ayam goreng bagian sayap sesuai nama brand mereka, sedangkan Moon Chicken menyediakan bagian-bagian ayam lainnya sehingga target pasarnya lebih luas.
Digital Marketing Trifecta
Digital Marketing Trifecta menggabungkan 3 media untuk bisa mengoptimasi pemasaran sebuah produk.
Digital Marketing Trifecta bisa membantu untuk meraih hasil semaksimal mungkin dengan biaya seminimal mungkin dengan menggunakan 3 media seperti owned media, paid media, dan earned media.
Bronson Wings: Owned seperti media yang digunakan, Paid menggunakan IG/FB ads & KOL, Earned didapatkan dari ulasan audiens si KOL
Moon Chicken: Owned seperti media yang digunakan, Paid menggunakan IG/FB ads, dan Earned dengan membuat giveaway bersama brand makanan lain sehingga akan mendapatkan feedback dari audiens