Achmad Azis Fauzi Space

Tempat Belajar X Saren Indah Hotel

Melalui program  Career Accelerator Digital Marketing dari Tempat Belajar, Saya bersama 5 rekan lainnya yang terbagi ke dalam tim Social Media, tim Digital Marketing, dan tim Graphic Design melaksanakan proyek bersama dengan mengelola media sosial suatu klien yaitu Saren Indah Hotel.

Proyek dilakukan selama 1.5 bulan, mulai dari 8 November sampai 13 Desember 2023. Proyek berfokus pada pengelolaan optimasi Instagram, desain konten serta membantu dari sisi kampanye iklan untuk membantu pemesanan kamar Saren Indah Hotel.

Logo Saren Indah Hotel
Logo Saren Indah Hotel
  • Saren Indah Hotel adalah sebuah hotel yang berdiri di Ubud, Bali (J Nyuh Kuning) sejak tahun 1995.
  • Target pasar dari Saren Indah Hotel kebanyakan orang asing dengan kewarganegaraan Belanda atau negara-negara Eropa lainnya.
  • Hotel ini memegang konsep back to nature yaitu arsitektur Bali lama dengan pemandangan dan hamparan sawah yang luas. Selain itu juga kami mendukung program go green dengan pangaplikasian pengolahan sampah sendiri serta pembersihan kain-kain hotel dengan manual sendiri.

Dalam Agenda Digital dari Saren Indah Hotel, owner ingin awareness dari brand tersebut memiliki identitas dan ciri khas yang dapat dikenal serta diingat oleh audiens melalui branding yang diusungnya (melalui pemilihan palet warna, penggunaan logo serta gaya visual).

Project Targets and Plans

Current Problems:

  • Saren Indah Hotel memiliki Issues kurangnya kemampuan dalam menyampaikan brand identity.
  • Kesulitan bersaing dalam hal harga dengan hotel-hotel modern. Untuk mengatasi ini, mereka mengusung konsep Bring Back Bali yang menawarkan pengalaman menginap di dekat hutan Monkey Forest dengan sentuhan arsitektur dan suasana Ball 10-15 tahun yang lalu, cocok untuk mereka yang mencari ketenangan.

Targets:

  • Dikenal oleh lebih banyak audiens melalui media sosial dengan fokus terhadap Awareness.
  • Bisa meningkatkan penjualan melalui online channel (Engagement).
  • Mendorong banyak visitor yang menginap di hotel (Conversion).

Plans:

  • Melakukan optimasi pada Instagram dengan merevisi bio, highlight, dan konten-konten pada feed, reel, dan story.
  • Membuat dan menjalankan kampanye periklanan pada platform Meta Ads.
  • Membuat Linktree sebagai alternatif landing page sederhana untuk target konversi dan informasi brand.

Roles and Responsibilities

Saya memiliki peran sebagai ketua proyek (project leader) pada proyek ini yang membawahi rekan-rekan lain dari tim social media, graphic design, dan digital marketing, serta komunikasi dua arah dengan mentor Tempat Belajar dan PIC Saren Indah Hotel.

Selain itu, saya juga merangkap sebagai ketua di tim digital marketing yang bertanggung jawab penuh atas kendali digital marketing seperti pembuatan rencana dan strategi periklanan, eksekusi iklan, analisis dan pelaporan hasil iklan.

Note: Pada page ini, hanya akan dibahas before and after proyek dari sisi digital marketing.

Paid Ads Before Takeover

Akun Instagram Saren Indah Hotel sudah lama tidak aktif (dormant) selama hampir 9 bulan yang aktif terakhir kali pada Februari 2023. Demikian juga dari sisi periklanan digital, mereka belum pernah menjalankan iklan secara digital.

Berdasarkan fakta tersebut, owner ingin kami mengaktifkan kembali akun Instagram-nya serta melakukan periklanan melalui platform digital seperti Meta Ads.

Strategy-Plan-KPI

Kami merencanakan 3 kampanye periklanan pada Meta Ads, antara lain kampanye iklan Lokal-Indonesia, kampanye iklan Global, dan kampanye iklan Lokal-Bali.

Campaign Local-Indonesia

  • Period: 20-26 November 2023
  • Testing: 20-22 November 2023
  • Total spent: Rp161.451
  • Campaign Objective: Traffic
  • Campaign Theme: Discover Your Ideal Retreat in Bali
  • Target lokasi ke seluruh Indonesia (kecuali Bali)
  • Menggunakan 2 adset dengan interest yang berbeda: Frequent Travelers (adset 1). Holiday (adset 2)

Campaign Global

  • Period: 27 November – 3 Desember 2023
  • Testing: 27-29 November 2023
  • Total spent: Rp151.814
  • Campaign Objective: Traffic
  • Campaign Theme: Experience Bali’s Rich Culture and Nature
  • Target lokasi ke seluruh dunia (kecuali Indonesia)
  • Menggunakan 2 adset dengan interest yang berbeda: Adventure Travel (adset 1). Ecotourism (adset 2)

Campaign Local-Bali

  • Period: 6-9 Desember 2023
  • Total spent: Rp61.116
  • Campaign Objective: Traffic
  • Campaign Theme: Discovering Serenity Amidst Natural Beauty
  • Target lokasi khusus area Bali

Target & KPI

Target & KPI
Project Target

Result After Takeover

Campaign Local-Indonesia

Performance

Adset 1: Frequent Travelers

Clicks - Adset 1 - Local Indonesia
CPC - Adset 1 - Local Indonesia
CTR - Adset 1 - Local Indonesia

Adset 2: Holiday

Clicks - Adset 2 - Local Indonesia
CPC - Adset 2 - Local Indonesia
CTR - Adset 2 - Local Indonesia

Selama testing phase, didapatkan hasil bahwa adset 2 memiliki kinerja yang lebih baik dibanding adset 1 sehingga adset 2 dilanjutkan dan adset 1 dihentikan.

Adset 2 menunjukkan result yang cukup baik dengan link clicks mencapai 210, CPC Rp535, dan CTR 1.37%.

Demographics

Demographics - Local Indonesia
  • Data menunjukkan bahwa sistem dominan menargetkan lokasi ke pulau Jawa dengan Jawa Timur sebanyak 43 klik, Jawa Tengah 35 klik, dan Jawa Barat 33 klik.
  • Jenis kelamin lebih banyak menyasar ke laki-laki dengan hasil 155 klik sedangkan perempuan sebanyak 126 klik.
  • Untuk usia lebih banyak menarget ke rentang 35-44 dengan 154 klik, 45-54 dengan 117 klik, dan 55-64 dengan 10 klik.

Ads Creative

Campaign Global

Performance

Adset 1: Adventure Travel

Clicks - Adset 1 - Global
CPC - Adset 1 - Global
CTR - Adset 1 - Global

Adset 2: Ecotourism

Clicks - Adset 2 - Global
CPC - Adset 2 - Global
CTR - Adset 2 - Global

Selama testing phase, didapatkan hasil bahwa adset 1 memiliki kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan adset 2 sehingga adset 1 dilanjutkan dan adset 2 dihentikan.

Adset 1 mendapatkan result yang baik dengan link clicks mencapai 856, CPC Rp124, dan CTR 3.87%.

Demographics

Demographics - Global
  • Targer lokasi awal kami adalah negara-negara Eropa, khususnya Belanda dan sekitarnya. Namun, saat ini ada batasan dari Meta untuk menyasar ke negara-negara Uni Eropa. Maka dari itu, kami menargetkan secara broad ke seluruh dunia.
  • Hasilnya adalah iklan lebih banyak menyasar ke negara-negara berkembang di Asia Selatan seperti Nepal, India, Pakistan dan lain-lain.
  • Jenis kelamin lebih banyak menyasar ke laki-laki dibanding perempuan.
  • Untuk usia lebih banyak menarget ke rentang 35-44 diikuti 45-54 dan 55-64.

Ads Creative

Campaign Local-Bali

Kampanye Lokal-Bali ini mengusung tema Discovering Serenity Amidst Natural Beauty dengan kreatif menggunakan kombinasi antara kreatif kampanye Lokal-Indonesia dengan kampanye Global.

Performance

Clicks - All Result - Local Bali
CPC - All Result - Local Bali
CTR - All Result - Local Bali

Hasil menunjukkan kurang optimal karena hanya mendapatkan sedikit klik sebanyak 42, CPC tinggi sebesar Rp1455, dan CTR rendah di bawah 1% yaitu 0.51%.

Demographics

Demographics - Local Bali
  • Data menunjukkan bahwa jenis kelamin lebih banyak menyasar ke perempuan dengan 25 klik dan laki-laki sebanyak 17 klik.
  • Untuk usia lebih banyak menarget ke rentang 25-34 dengan 34 klik, 35-44 dengan 5 klik, 45-54 dengan 3 klik, dan 55-64 dengan 0 klik.

Meta Ads Analysis and Reporting

Meta Ads Analysis & Reporting - Saren Indah Hotel Project
Ads Summary

Kampanye Lokal-Indonesia memperoleh CPC yang cukup murah tetapi CTR rendah. Target iklan ini di tujukan ke seluruh Indonesia.

Kampanye Global memiliki result terbaik seperti CPC yang rendah (Rp130) dan CTR yang tinggi (3.51%). Kampanye ini menargetkan ke seluruh dunia dengan harapan audiens tertarik untuk berlibur ke Bali dan menginap di Saren Indah Hotel melalui booking.com.

Kampanye Lokal-Bali hanya menargetkan ke seluruh area Bali, akan tetapi hasil yang didapatkan kurang memuaskan karena adanya masalah spending limit dari sistem.

Meta Ads Result

Meta Ads Result - Saren Indah Hotel Project
Target & Result

Iklan Global adalah iklan dengan hasil yang paling baik di antara kedua iklan lainnya, dibuktikan dari target (Clicks, CPC, CTR) tercapai semua.

Iklan Lokal-Indonesia mencapai dua target yaitu pada Clicks dan CPC sedangkan CTR tidak tercapai.

Iklan Lokal-Bali merupakan iklan yang kurang baik karena tidak mencapai target metriks. Hal ini karena dampak dari spending limit yang menyebabkan iklan mengalami learning phase yang lama.

Ads Problems

Copyrights

Problem:
Kesalahan desain pada salah satu konten poster iklan lokal yang menggunakan foto dengan atribusi
Impact:
Kurang mempertahankan brand image Saren Indah Hotel
Solution:
Klarifikasi permintaan maaf ke pemilik foto dan men-takedown iklan tersebut

WhatsApp Business Linked

Problem:
Koneksi WhatsApp bisnis selalu terputus di sistem ads manager
Impact:
Tidak bisa menggunakan WhatsApp bisnis sebagai link konversi pada iklan
Solution:
Menggunakan linktree atau booking.com sebagai link konversi

Spending Limit

Problem:
spending limit pada akun iklan
Impact:
Learning phase iklan Lokal-Bali menjadi sangat lama sehingga hasil yang didapat tidak optimal
Solution:
Mencoba mengganti limit tetapi tidak bisa di-update sehingga masalah tidak terselesaikan

Linktree Analysis

linktr.ee/sarenindah

Kami juga membuatkan Linktree sebagai alternatif link konversi. Pada Linktree ini terdapat konten masing-masing tema kampanye Meta Ads untuk memudahkan konversi dari audiens yang tertarik memesan kamar hotel.

Linktree Insight
  • Data menunjukkan bahwa terdapat 63 klik dari 302 tayangan dengan CTR cukup tinggi 20.86%.
  • Konten yang paling banyak diklik adalah “Year-end Vacation in Ubud-Bali. Reserve Now!”.
  • Users paling banyak berasal dari Facebook dengan 200 klik.
  • Viewers paling banyak berasal dari Indonesia, diikuti negara-negara Asia Selatan seperti India dan Nepal

Baca Juga: Idellstore Project

Sales Data

Sales Data Before and After Project
  • Data menunjukkan bahwa terjadi penurunan visitor yang melakukan check-in melalui platform booking.com selama periode Nov-Dec (132 kamar) dibanding periode sebelumnya Oct-Nov (133 kamar).
  • Namun, check-in kamar melalui direct booking via WhatsApp mengalami peningkatan dari sebelumnya tidak ada menjadi 5 reservasi.
  • Dengan demikian, terjadi peningkatan total reservasi pada periode Nov-Dec (137 kamar) dibanding Oct-Nov (133 kamar).
  • Link konversi pada iklan yang kami gunakan adalah langsung menuju ke Linktree atau booking.com (bukan direct to WhatsApp) sehingga konversi pemesanan yang terjadi tidak bisa kami tracking yang mengakibatkan konversi kamar sebanyak 137 kamar tidak diketahui berasal dari link yang mana.
  • Jika kita kesampingkan konversi dari booking.com sebanyak 132 kamar, maka ada 5 konversi yang didapatkan dari pemesanan via WhatsApp yang mana tidak terjadi pada periode sebelum kami takeover.
  • Rata-rata tarif kamar per malam adalah Rp500.000, maka revenue yang diperoleh dari pemesanan viaWhatsApp adalah sekitar Rp2.500.000.
  • Dengan demikian ROAS yang berhasil kami peroleh adalah sekitar 4.17x (anggaran iklan Rp600.000).

Recommendations

What to Stop?

  • Link konversi iklan sebaiknya langsung menuju WhatsApp agar dapat di-tracking, dibanding langsung menuju linktree atau booking.com
  • Audiens cenderung lebih menyukai konten video, maka kami menyarankan lebih baik lakukan boosting pada konten video (reel) dibanding image.

What to Continue?

  • Lanjutkan beriklan untuk skala internasional karena dapat menjangkau banyak audiens dari berbagai negara
  • Lanjutkan boost video reel karena audiens lebih tertarik dibanding image

What to Start?

  • Gunakan landing page
  • Gunakan pixel pada Meta Ads
  • Gunakan platform iklan lainnya seperti Google Ads dan TikTok Ads
  • Gunakan kreatif berbentuk video
  • Tingkatkan anggaran iklan agar mendapatkan hasil yang lebih optimal

Clien Testimonials

Dewi Dhanan - Saren Indah Hotel Owner

“Dari aku thank you banget udah bantuin ngelola sosmed dari Saren Indah dan yang paling sangat aku appreciate dari temen-temen adalah gak lelah-lelahnya selalu tetep belajar dan berusaha untuk bisa memberikan yang terbaik. Sukses selalu dan tetap semangat. Aku personally sangat senang dengan result dari pengelolaan digital marketing, sosial media, dan graphic design dari tim kalian”.

Conclusion

  • Proyek Tempat Belajar x Saren Indah Hotel berlangsung selama 1.5 bulan (8 Nov – 13 Des 2023) yang terdiri atas 6 orang yaitu 1 orang tim Social Media, 2 orang tim Digital Marketing, dan 3 orang tim Graphic Design.
  • Media sosial Saren Indah Hotel telah lama tidak aktif (dormant) sehingga tugas kami adalah mengaktifkan kembali media sosial tersebut dan dibarengi dengan promosi melalui kanal periklanan digital via Meta Ads.
  • Kami menjalankan 3 kampanye periklanan antara lain kampanye Lokal-Indonesia, kampanye Global, dan kampanye Lokal-Bali.
  • Winning campaign didapat dari kampanye Global yang menyasar ke seluruh dunia dengan total klik sebanyak 1166, CPC rendah Rp130, dan CTR cukup baik 3.51%.
  • Ada beberapa kendala yang dialami, seperti kesalahan tim desain dalam penggunaan foto dengan atribusi, kegagalan pengoneksian antara WhatsApp Bisnis dengan akun iklan, dan adanya spending limit.
  • Oleh karena tidak bisa menggunakan WhatsApp sebagai link konversi, maka kami menggunakan Linktree atau langsung menuju Booking.com.
  • Konversi yang didapat adalah sebanyak 132 kamar pemesanan via Booking.com dan 5 kamar via WhatsApp.
  • ROAS yang diperoleh adalah 4.17× dengan anggapan revenue hanya didapat dari pemesanan via WhatsApp.

Baca Juga: